Selasa, 17 November 2020

 Azhar Bin Seff (ABS)

```≈ SHOLAT JENAZAH ≈```


Melaksanakan sholat jenazah hukumnya Fardhu Kifayah. Sholat Jenazah sangat bermanfaat buat yang mengerjakannya dan buat si mayyit yang disholatkan. Diantara keutamaan shalat jenazah disebutkan didalam beberapa hadits berikut ini :



≈Pertama: Dari Abu Hurairah, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“Barangsiapa yang menyaksikan jenazah sampai ia menyolatkannya, maka baginya satu qiroth. Lalu barangsiapa yang menyaksikan jenazah hingga dimakamkan, maka baginya dua qiroth.” 



Ada yang bertanya, “Apa yang dimaksud dua qiroth?” 

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam lantas menjawab, “Dua qiroth itu semisal dua gunung yang besar.”

(📚HR. Bukhari no. 1325 dan Muslim no. 945)


Dalam riwayat Muslim disebutkan.

“Barangsiapa shalat jenazah dan tidak ikut mengiringi jenazahnya, maka baginya (pahala) satu qiroth. Jika ia sampai mengikuti jenazahnya, maka baginya (pahala) dua qiroth.” Ada yang bertanya, “Apa yang dimaksud dua qiroth?” “Ukuran paling kecil dari dua qiroth adalah semisal gunung Uhud”, jawab beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam.

(📚HR. Muslim no. 945)


≈Kedua: Dari Kuraib, ia berkata,

“Anak ‘Abdullah bin ‘Abbas di Qudaid atau di ‘Usfan meninggal dunia. Ibnu ‘Abbas lantas berkata, “Wahai Kuraib (bekas budak Ibnu ‘Abbas), lihat berapa banyak manusia yang menyolati jenazahnya.” Kuraib berkata, “Aku keluar, ternyata orang-orang sudah berkumpul dan aku mengabarkan pada mereka pertanyaan Ibnu ‘Abbas tadi. Lantas mereka menjawab, “Ada 40 orang”. Kuraib berkata, “Baik kalau begitu.” Ibnu ‘Abbas lantas berkata, “Keluarkan mayit tersebut. Karena aku mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Tidaklah seorang muslim meninggal dunia lantas dishalatkan (shalat jenazah) oleh 40 orang yang tidak berbuat syirik kepada Allah sedikit pun melainkan Allah akan memperkenankan syafa’at (do’a) mereka untuknya.”

(📚HR. Muslim no. 948)


≈Ketiga: Dari ‘Aisyah radhiyallahu ‘anha, ia berkata dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bahwa beliau bersabda,

“Tidaklah seorang mayit dishalatkan (dengan shalat jenazah) oleh sekelompok kaum muslimin yang mencapai 100 orang, lalu semuanya memberi syafa’at (mendoakan kebaikan untuknya), maka syafa’at (do’a mereka) akan diperkenankan.”

(📚HR. Muslim no. 947)


≈Keempat: Dari Malik bin Hubairah, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“Tidaklah seorang muslim mati lalu dishalatkan oleh tiga shaf kaum muslimin melainkan do’a mereka akan dikabulkan (agar si mayyit mendapatkan surga dengan Rahmat ALLAH ).”

(📚HR. Tirmidzi no. 1028 dan Abu Daud no. 3166. Imam Nawawi menyatakan dalam Al Majmu’ 5/212 bahwa hadits ini hasan. Syaikh Al Albani menyatakan hadits ini derajatnya hasan)


*Wallahu a'lam*  ( ditulis oleh Ustad Azhar Seff, MA)

_Semoga bermanfaat dan dapat di amalkan amalan ini._



📭Silakan disebarluaskan, semoga menjadi bernilai pahala sebagai upaya ta'awun dalam dakwah.

Related Posts:

  • Seberapa Berhaganya Harta Yang Kau Miliki Adakah kebutuhan manusia yang melebihi kebutuhan makan dan minum? Jawabnya: ada, yaitu kebutuhan manusia terhadap petunjuk Allah Subhanahu wa Ta’ala (baca: al-Qur-an) untuk membaca, memahami dan mengamalkan ka… Read More
  • Ramadhan Yang Ku nanti dan Ku Harap     Ramadhan adalah bagian terindah dalam keidupan seorang muslim, bagaimana tidak, padanya terdapat banyak kemuliaan dan keutamaan yang Allah berikan, yang diharapkan selepas melewati bulan mulia ini membuahk… Read More
  • MENDENGARKAN KHUTBAH DALAM KEADAAN TIDUR,BAGAIMANA DENGAN SHLATNYA ??? Bismillahirrahmanirrahim.Tidur merupakan kondisi yang berpotensi datangnya sebab keluarnya hadas, yang merupakan pembatal wudhu. Di dalam bahasa fikih diistilahkan “Madhinnah Lil Hadats”. Diungkapkan demikian karena seb… Read More
  • Agar Pekerjaan Kita menjadi BerkahMendapat kan sebuah rezeki adlah sebuah keniscayaan yang harus dijalani oleh setiapmanusia,tidakterkecuali, baik miskin maupun kaya, hal ini taklain karena mencarirezeki adalah sebuah tugas yang Allah berikan bagi setiap hamb… Read More
  • Sedekah Selain Uang, Anda pasti Mampu setiap perbuatan baik akan diganjar oleh Allah dengan pahala melimpah, hal tersebut tentunya harus dibarengi dengan Syarat-syarat sebagaimana disebutkan yaitu dilakukan dengan keikhlasan kepada Allah dan dicontohkan ole… Read More

0 Comments:

Posting Komentar

Biasakan berkomentar dengan ilmu bukan dengan hawa nafsu

dapatkan update data terbaru di aplikasi

dapatkan update data terbaru di aplikasi
scan kode QR dan install di hp android

Keutamaan basmalah.... Bacalah

Yayasan Mabsuth Islam Mandiri

Yayasan Mabsuth Islam Mandiri

Al-Mabsuth

Categories


Berita Islam Hari Ini

i
r
i
d
n
a
M
m
a
l
s
I
h
t
u
s
b
a
M
n
a
s
a
y
a
Y